PEKANBARU,RIAUSATU.COM-Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau, kembali menggelar bakti sosial kemanusiaan donor darah, bertempat di lantai 2 Mal Pekanbaru, Minggu pagi (4/12/2022).
Ketua PSMTI Riau, Stephen Sanjaya didampingi GM Mal Pekanbaru Megawati dan Wakil Ketua Bidang Humas Media PSMTI Riau Ket Tjing mengatakan, kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan rutinitas PSMTI Riau.
"Kegiatan donor darah kali ini bertepatan dengan hari Relawan Internasional yang tepat pada 5 Desember dengan jumlah target awal 300 pendonor menjadi 500 pendonor," ujar Stephen Sanjaya kepada wartawan di Mal Pekanbaru lantai 2.
Dalam kegiatan donor darah tersebut, Stephen menyebutkan, PSMTI Riau bekerjasama dengan Mal Pekanbaru, Persaja, PMI, Prodia dan juga beberapa rumah sakit.
"Bagi masyarakat yang telah mendonorkan darah itu mendapatkan souvenir bantal dan voucher belanja dari Mal Pekanbaru," kata Stephen.
Ditambahkan Wakil Ketua Bidang Humas Media PSMTI Riau, Ket Tjing, para pendonor mendaftar secara online lebih dari 300 orang dan dibantu relawan PSMTI Riau beserta Koko Cici PSMTI Riau.
Sementara itu, GM Mal Pekanbaru, Megawati kepada wartawan mengucapkan rasa terima kasih kepada PSMTI Riau yang telah senantiasa selalu bekerjasama dalam kegiatan bakti sosial.
"Kami sangat senang kegiatan yang dilakukan PSMTI Riau bermanfaat bagi masyarakat," akui Megawati.
Megawati menambahkan, pihak Mal Pekanbaru memberikan voucher diantaranya voucher belanja makanan, pembelian Handphone dan juga permainan.